Ini Dua Skenario Lockdown Kota Bogor
"Jangan sampai, ketika DKI Jakarta menerapkan 'lockdown' Kota Bogor belum memiliki persiapan apa-apa," katanya.
Perihal penyiapan skenario "lockdown" ini, Dedie menyatakan, sudah berkoordinasi dengan Gubernur Jawa Barat.
"Pak Gubernur Jawa Barat, besok akan berkoordinasi dengan Gubernur DKI Jakarta untuk menyinkronkan program di DKI Jakarta dengan daerah penyangga yang masuk ke wilayah Jawa Barat," katanya.
Dedie menambahkan, Kota Bogor dan yang memiliki kaitan erat dengan Kabupaten Bogor, juga melakukan koordinasi dengan Kabupaten Bogor, guna bersama-sama menyiapkan rencana tersebut.
Sementara itu, Bupati Bogor, Ade Yasin, mengatakan, pada rapat koordinasi membahas soal kemungkinan ke depan dalam menghadapi penyebaran virus corona.
"Karena Kabupaten Bogor dan Kota Bogor adalah dua daerah yang saling terkoneksi, sehingga dalam menyiapkan program strategis harus disinergikan," katanya.
Menurut Ade Yasin, apa yang terjadi di Kota Bogor bisa berdampak ke Kabupaten Bogor, sebaliknya, apa yang terjadi di Kabupaten Bogor bisa berdampak ke Kota Bogor. "Karena itu, perlu terus berkoordinasi," katanya.
Pada rapat koordinasi, kata dia, Wakil Wali Kota Bogor menjelaskan soal rencana Pemerintah Kota Bogor ke depan, untuk mengatasi penyebaran virus corona.
Pemerintah Kota Bogor menyiapkan dua skenario "lockdown" atau karantina wilayah yakni di pusat Kota Bogor dan di seluruh Kota Bogor.
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya
- Menkes Sebut Virus Mpox atau Cacar Monyet Tidak Mengkhawatirkan seperti Covid-19
- Jilbab IKN