Ini Dukungan Bea Cukai Tanjungpinang untuk Menyukseskan Bintan Triathlon 2024
jpnn.com, BINTAN - Bea Cukai Tanjungpinang memfasilitasi gelaran Bintan Triathlon 2024 yang diselenggarakan di Kawasan Pariwisata Lagoi pada 1-2 Juni 2024.
Bintan Triathlon merupakan agenda pariwisata tahunan yang berbasis olahraga hasil kolaborasi Trifactor Asia dan PT Bintan Resort Cakrawala.
Bintan Triathlon menggabungkan tiga olahraga sekaligus, yaitu berenang, bersepeda, dan berlari.
Terdapat beberapa kategori pada Bintan Triathlon, yaitu kategori Enduro (101,5 km), Olympic (51,5 km) dan Sprint (25,75 km).
Selain itu, ada kategori remaja (Youth) dan anak-anak (Kids Splash & Dash).
Gelaran internasional ini berhasil menarik perhatian lebih dari 400 atlet dari 35 negara, termasuk Indonesia, Singapura, Malaysia, Australia, New Zealand, Hongkong, dan Tiongkok.
Atlet Indonesia, seperti Andy Wibowo, Inge Prasetyo, Chaidir Akbar, dan Kelly Tandiono turut serta bersama atlet mancanegara, seperti Arthur Tong, Elaine Young, dan Choo Ling Er.
Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Tanjungpinang Faisal Rusydi sangat mendukung gelaran Bintan Triathlon 2024 sebagai salah satu agenda pariwisata olahraga tahunan yang penting.
Bea Cukai Tanjungpinang memastikan proses impor sementara barang bawaan peserta Bintan Triathlon 2024 berjalan lancar
- Pemerintah Gagalkan Penyelundupan Sejumlah Komoditas Senilai Rp 49 Miliar, Ini Perinciannya
- Ini Dukungan Bea Cukai ke TNI AD Demi Kelancaran Ikuti Kompetisi Menembak di Filipina
- Sukseskan Kejuaraan Dunia Jetski di Samosir, Bea Cukai Belawan Raih Penghargaan dari ITDC
- Kanwil Bea Cukai Jatim I Musnahkan Rokok & Miras Ilegal Senilai Miliaran, Tuh Lihat!
- Bea Cukai Beri Ruang Pelaku UMKM Promosikan Produknya di Atambua International Expo 2024
- 4 Fakta Penting Kinerja APBN hingga Oktober 2024, Penerimaan Bea Cukai Capai Rp 231,7 T