Ini Gedung SD Negeri, di Indonesia Bung!

Ini Gedung SD Negeri, di Indonesia Bung!
Para murid SDN 2 Teluk Sampit ketika mengikuti proses belajar di kelas yang serba terbatas, Selasa (29/8). Foto: DISDIK KOTIM FOR KALTENG POS

jpnn.com, KOTAWARINGIN TIMUR - Kondisi gedung SD Negeri 2 Parebok, Kecamatan Teluk Sampit, Kotawaringin Timur, Kalteng, mendadak ramai diperbincangkan publik.

Meski berstatus negeri, sekolah itu gedungnya membikin siapa pun melihatnya mengelus dada. Menyedihkan sekali.

Gedung sekolah itu berantai alami alias tanah, tanpa dinding. Namun masih ada murid dan guru yang senantiasa melakukan proses belajar mengajar.

Gedung SD Negeri itu hanya satu ruangan besar. Disekat menjadi empat menggunakan bambu. Bukan dinding. Hanya bilahan bambu sebagai pembatas yang ditata rapi.

Kondisi serba terbatas itu membuat murid SD belajar mengajar bergantian.

Kepala Dinas Pendidikan Kotim Bima Ekwardana mengatakan, pihaknya sudah memeriksa langsung keberadaan sekolah tersebut.

Ia awalnya mendapatkan informasi dari warga ada sekolah hanya memiliki satu ruangan, apalagi itu sekolah negeri.

Setelah dilakukan pengecekan memang sekolah tersebut memiliki satu ruangan saja, tetapi dibagi menjadi empat.

Kondisi gedung SD Negeri 2 Parebok, Kecamatan Teluk Sampit, Kotawaringin Timur, Kalteng, mendadak ramai diperbincangkan publik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News