Ini Hadiah Terakhir dari Raffi Ahmad untuk Syekh Ali Jaber
![Ini Hadiah Terakhir dari Raffi Ahmad untuk Syekh Ali Jaber](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2020/09/14/raffi-ahmad-dan-syekh-ali-jaber-foto-source-youtube-11.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad mengungkap hadiah terakhir yang diberikan kepada mendiang Syekh Ali Jaber sebelum meninggal dunia.
Suami Nagita Slavina itu mengaku sempat memberikan hadiah pada momen ulang tahun pernikahan Syekh Ali Jaber dan istri.
"Waktu Syekh Ali Jaber ulang tahun pernikahan pada November, sebelum dia sakit, aku kasih kado anniversary pernikahannya,” kata Raffi Ahmad dalam vlog Rans Entertainment di YouTube, Kamis (11/2).
Menurut Raffi Ahmad, semua bermula ketika Syekh Ali Jaber mengomentari video ulang tahun pernikahan dirinya dan Nagita Slavina.
Menurutnya, Syekh Ali Jaber juga ingin memberikan kejutan untuk istrinya dengan dekorasi bunga di hari ulang tahun pernikahan.
"Saya mau dong bikin ini kejutan buat istri saya," ujar Syekh Ali Jaber dalam rekaman suara yang diputar Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad kemudian tergerak untuk mewujudkan keinginan Syekh Ali Jaber tersebut.
Dia bahkan membiayai dekorasi bunga sebagai hadiah ulang tahun pernikahan Syekh Ali Jaber dan istri.
Presenter Raffi Ahmad mengungkap hadiah terakhir yang diberikan kepada mendiang Syekh Ali Jaber sebelum meninggal dunia.
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Bentuk Dukungan Pertamina untuk Olahraga
- Punya Utang Rp 136 Miliar, Raffi Ahmad: Namanya Pengusaha
- Respons Raffi Ahmad Setelah Dilaporkan Punya Utang Rp 136 Miliar
- Laporan Kekayaan Raffi Ahmad Terungkap, Sebegini Total Hartanya
- KPK Merilis Kekayaan Raffi Ahmad, Sebegini Hartanya
- BRIN & Raffi Ahmad Jalin Kerja Sama Menyosialiasikan Hasil Riset ke Generasi Muda