Ini Harapan Jokowi untuk Muhammadiyah

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan dan amanat dalam pembukaan Muktamar Muhamamdiyah ke-47 di lapangan Karebosi, Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (3/8).
Menurut Jokowi, tema muktamar bertajuk Gerakan Pencerahan Menuju Indonesia Berkemajuan sangat relevan. Hal itu juga mencerminkan kredo Muhammadiyah untuk menjadi umat terbaik dan menjadi kekuatan transformatif.
Jokowi pun mengingatkan bahwa perjalanan bangsa masih panjang. Itu artinya, peran Muhammdiyah perlu dilanjutkan. Indonesia masih menghadapi tantangan seperti kemiskinan, ketidakadilan, korupsi serta narkoba. Di saat yang sama, Indonesia juga harus bersaing dengan kekuataan ekonomi raksasa dunia.
Sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar dunia, sambung Jokowi, Indonesia harus berani terus menyuarakan kemerdekaan Palestina. Pada saat yang sama juga tetap menjadi kekuataan yang moderat dan toleran
Jokowi mengajak warga Muhammdiyah menjadikan islam yang rahmatan lil alamin yang memberi kedamaian dan manfaat bagi alam semesta. Jokowi juga mengajak Muhammadiyah melihat kebhinekaan sebagai rakmat yang harus dikelola dengan baik.
"Saya berharap Muhammadiyah melanjutkan peran sejarah dalam menjawab tantangan zaman," ujar Jokowi. (ysa)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan dan amanat dalam pembukaan Muktamar Muhamamdiyah ke-47 di lapangan Karebosi, Makassar, Sulawesi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ratusan Santri Dilatih Usaha Boga dan Barista, Gus Yasin: Upaya Penanggulangan Kemiskinan
- Bamsoet Sebut Tata Kelola yang Baik Kunci untuk Wujudkan Pariwisata Bali Berkelanjutan
- Jaga Kepercayaan Publik, Kementerian BUMN Perkuat Strategi Komunikasi & Optimalkan AI
- Bea Cukai Gelorakan Pemberantasan Rokok & Miras Ilegal Lewat Kegiatan di Mojokerto Ini
- Hadapi Lonjakan Pemudik, KAI Siapkan 52 Kereta Api Tambahan untuk Mudik Lebaran 2025
- Transjakarta akan Tutup Layanan Rute 5D Rute Cililitan-Ancol