Ini Harga Tiket Arema Cronus vs Persija

jpnn.com - MALANG - Panpel Arema Cronus telah mencetak 45 ribu tiket menjelang laga kontra Persija Jakarta di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (19/6) nanti.
Menurut Abdul Harris, Panpel Arema, ada tiga kategori tiket yang dicetak pada laga kali ini. Tiket ekonomi 43.300 lembar, VIP sejumlah 2.282 lembar, dan VVIP sejumlah 588 lembar.
"Laga lawan Persija ini memang masuk harga tiket bigmatch. Ada kenaikan sedikit, dari harga non bigmatch," ungkapnya.
Tiket ekonomi dijual Rp 35 ribu, VIP Rp 110 ribu, dan VVIP Rp 160 ribu. Sejauh ini, bukan hanya Aremania yang membeli tiket, tapi The Jakmania, suporter Persija, juga telah memesan tiket.
"Mereka konfirmasi 16 bus berangkat ke Jatim. Nanti datangnya bergelombang," tuturnya. (dkk/jpnn)
MALANG - Panpel Arema Cronus telah mencetak 45 ribu tiket menjelang laga kontra Persija Jakarta di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (19/6) nanti.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Singkirkan Atletico, Jude Bellingham Bicara Mentalitas Los Blancos
- Soal Gol Penalti Julian Alvarez Dianulir, Reaksi Diego Simeone Penuh Tanda Tanya
- Perempat Final Liga Champions: Spanyol, Inggris, dan Jerman Terbanyak
- Resmi, 2 Pemain Persib Bandung Dipanggil Timnas
- Atletico Madrid vs Real Madrid: Gol Penalti Alvarez Dianulir, Los Blancos ke 8 Besar
- Patrick Kluivert: Masa-masa yang Menyenangkan di Depan Mata