Ini Hasil Pengundian Nomor Urut Peserta Pilpres 2024, Ganjar Langsung Acungkan Salam Metal
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) melaksanakan pengundian nomor urut peserta Pilpres 2024 RI di kantor merek, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Selasa (14/11) malam.
Seluruh kandidat bakal capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
Awalnya, Anies yang lebih dahulu mengambil undian dan terbuka nomor urut satu bagi paslon yang didukung PKB, NasDem, dan PKS itu.
Cak Imin yang mendampingi Anies membuka nomor undian, langsung mengacungkan tangan dengan satu jari.
Setelah itu, Ganjar yang gantian mengambil undian dan terbuka nomor urut tiga bagi paslon yang didukung PDI Perjuangan, PPP, Hanura, dan Perindo.
Sontak, Ganjar mengacungkan tangan kanan, lalu eks Gubernur Jawa Tengah itu membentuk tiga jari seperti salam metal.
Terakhir, Prabowo membuka undian dan mendapat nomor urut dua bagi paslon yang didukung Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PBB, PSI, dan Gelora.
Prabowo dan Gibran terlihat mengacungkan tangan dan jari kedua tokoh membentuk salam dua jari ke hadapan publik.
Berikut ini hasil lengkap dari pengundian nomor urut peserta Pilpres 2024 di KPU, Jakarta Pusat, Selasa (14/11) ini. Silakan disimak.
- Gandeng Klub Sepak Bola Jurnalis, KPU DKI Ajak Masyarakat Berkontribusi di Pilkada
- KPU Libatkan Warga Disabilitas Jadi KPPS Pilkada 2024
- Ini Alasan KPU Kurangi Massa Pendukung di Debat Ketiga Pilgub Sumut
- OKU Kekurangan 2.250 Surat Suara untuk Pilkada 2024
- Antusiasme Warga Cijagra Ikut Simulasi Pencoblosan Pilkada Kota Bandung
- Antisipasi Gesekan, Lokasi Debat Pilkada Pekalongan Dipindah KPU ke Semarang