Ini Imbauan Kemenag Kepada Calon Jamaah Haji!

Ini Imbauan Kemenag Kepada Calon Jamaah Haji!
450 Jamaah Haji Asal Jambi Tiba di Bandara Sultan Thaha Ilustrasi by:

jpnn.com, SURABAYA - Kementerian Agama Surabaya, Jawa Timur mengimbau calon jemaah haji (CJH) untuk segera mengurus paspor bagi yang belum punya.

Bahkan Kemenag juga menyediakan rekomendasi, supaya cepat selesai.

Untuk CJH Surabaya sendiri diperkirakan baru 50 persen jamaah yang sudah mengurus paspor.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh (Kasi PHU) Kantor Kemenag Surabaya Farmadi Hasyim mengatakan, bagi CJH yang telah melakukan pelunasan tahap II diminta segera melaporkan ke Kemenag.

Dalam pelaporan tersebut, diharapkan juga sekaligus menyetorkan paspor.

“Kami imbau kepada CJH segera melaporkan serta menyetor paspor bersaman dengan lembar pelunasan ke Kemenag,” ujar Farmadi seperti yang dilansir Radar Surabaya (Jawa Pos Group), Jumat (26/5).

Sementara bagi yang belum memiliki paspor, Farmadi menyarankan untuk segera mengurusnya.

Dirinya siap memberikan surat pengantar yang ditujukan kepada kantor imigrasi, supaya lekas selesai pengurusan paspornya.

Kementerian Agama Surabaya, Jawa Timur mengimbau calon jemaah haji (CJH) untuk segera mengurus paspor bagi yang belum punya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News