Ini Jalan Terakhir Penyelesaian Konflik PSM dan Maitimo

Ini Jalan Terakhir Penyelesaian Konflik PSM dan Maitimo
Raphael Maitimo. Foto: dokumen JPNN

Tindakan yang dilakukan gelandang berusia 32 tahun itu, dinilainya, sama saja dengan merusak citra PSM sebagai klub besar. "Harusnya kalau ada masalah bicarakan dengan kami. Bukan dengan pergi tanpa ada kabar," katanya.

Apakah kemungkinan Maitimo kembali ke PSM, Ical menegaskan tidak akan terjadi. "Untuk apa ambil pemain seperti itu. Sudah merusak harga diri kita. Uang muka yang akan dikembalikan kami tidak terima. Ini akan dibahas di PSSI dan APPI," sambungnya.

Hal lainnya yang cukup mengganggu manajemen adalah, semua kabar terkait Maitimo baru diketahui dari media. "Semaunya saja tiba-tiba pindah ke klub lain. Kita minta yang lebih beradab-lah. Masuk baik-baik, ya keluar juga dengan baik-baik," harapnya.

Diberitakan sebelumnya, Maitimo melalui agennya Ryan Gozali menegaskan, pemain naturalisasi itu meninggalkan PSM dikarenakan adanya perbedaan visi. "Ia ingin bermain maksimal untuk tim. Ini sudah dibicarakan dengan Robert," bebernya.

Jika masalah ini terus berlarut, maka hampir dipastikan Maitimo bakal makin sulit bermain di Liga 1. Hal itu dikarenakan, ia terlebih dahulu harus meminta surat pindah dari PSM untuk mencari klub lain. "Kami tidak akan berikan," kata CEO PSM, Munafri Arifuddin, belum lama ini. (jpg)


Perseteruan gelandang, Raphael Maitimo dengan PSM Makassar ternyata belum selesai.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News