Ini Janji La Nyalla untuk DPD RI
Keempat, kata Nyalla, kunjungan kerja anggota DPD untuk keluar negeri harus dibiayai dengan sistem lumpsum, bukan at cost. "Anggota DPD yang bertugas di luar negeri harus mendapat fasilitas untuk membawa staf seperti yang terjadi di DPR RI," jelasnya.
Kelima, kata dia, dukungan tenaga ahli bagi anggota DPD selama ini hanya tiga staf. Padahal, ujar Nyalla, dapil DPD itu terdiri dari satu provinsi. "Menurut saya seharusnya ditunjuk minimal lima orang staf," papar Nyalla.
Lebih jauh Nyalla menegaskan dirinya percaya bahwa jabatan dan apa pun yang terjadi dalam diri seseorang adalah takdir yang sudah ditetapkan.
"Jika saya tidak mampu menjaga amanat insyaallah saya tidak terpilih, sebaliknya jika saya bertekad dan berikhtiar insyaallah takdir akan datang melalu8 hati nurani anggota, bapak ibu sekalian," pungkas Nyalla.(boy/jpnn)
Senator Jawa Timur La Nyalla Mahmud Mattalitti terpilih sebagai ketua Dewan Perwakilan Daerah atau DPD periode 2019-2024.
Redaktur & Reporter : Boy
- Ditanya Pemanggilan La Nyalla, KPK: Tunggu Saja
- Geledah Rumah La Nyalla, KPK Temukan Bukti Apa?
- KPK Geledah Rumah La Nyalla Terkait Jabatannya di KONI Jatim
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia