Ini Jawaban Doa dari Tuhan

jpnn.com - TONDANO – Femmy Wowor, istri Julian Philip tampak bersukacita saat mendengar kabar bahwa sang suami bebas dari penyanderaan oleh kelompok Abu Sayyaf di Filipina selatan.
“Ini merupakan jawaban doa dari Tuhan,” ujar Femmy Wowor sembari mengangkat tangan bersyukur seperti dilansir Manado Post (JPNN Group), Senin (2/5).
Femmy mengaku sempat melalui masa-masa yang berat. Namun ia tetap percaya, sehingga harapannya menjadi kenyataan ketika suaminya sudah bebas dari penyanderaan.
Di antara kerumunan, terdapat anak tercinta Julian dan Femmy. Namanya Mark Philip. Yang terlihat semangat merespons kabar bebasnya sang ayah.
Ibunda Julian Philip, Djariana Pekade juga tampak mukanya berseri-seri. “Saya merasa lega. Dan senang melihat anak saya sudah bebas,” ujar wanita paruh baya ini.
Ia mengaku bersyukur kepada Tuhan. Sebab doanya sudah dikabulkan. “Terima kasih juga kepada jemaat yang setia, setiap malam membantu mengadakan ibadah penguatan,” katanya.(JPG/Ctr-10/fri)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jasad Bocah Diduga Korban Terkaman Buaya Ditemukan di Sungai Sangatta
- Sahrin Hamid: Gerakan Rakyat Jaktim Wajib Dukung Program Prorakyat Pramono-Doel
- SMB II Palembang Kembali Berstatus Bandara Internasional
- Pramono Anung Bakal Kejar Penunggak Pajak Kendaraan Bermotor di Jakarta
- Janji Dedi Mulyadi kepada Warga yang Tergusur Proyek Pelebaran Sungai Bekasi
- Napi Lapas Selong Tewas di Sungai, Ada Luka Sayatan