Ini Jawaban Enteng Teman Ahok soal Isu Parpol Tarik Dukungan
jpnn.com - JAKARTA - Juru Bicara Teman Ahok Amalia Ayuningtyas menanggapi santai soal rumor yang menyebut ada partai politik dari tiga partai pendukung Basuki Tjahaja Purnama, bakal menarik dukungan dalam pencalonan Gubernur DKI Jakarta.
Ia bahkan menilai rumor yang dihembuskan itu membuatnya geli karena merasa aneh. Pasalnya, hubungan kelompok relawan Teman Ahok dengan Partai NasDem, Hanura dan Golkar, sampai saat ini sangat baik. Bahkan kini melangkah menuju kerja-kerja konkret untuk menyukseskan pemenangan gubernur yang akrab disapa Ahok tersebut.
"Sejauh ini aku dan teman-teman parpol hubungannya bagus banget. Tiap minggu kami ada rapat, komunikasi intensif banget. Teman-teman dari NasDem, Hanura dan Golkar itu support banget. Makanya aku aneh banget orang bilang seolah-olah parpol tarik dukungan," ujar Amalia di sela-sela aksi unjukrasa Komunitas Flores, Sumba, Timur, Alor (Flobamora) Jakarta, Kamis (11/8).
Amalia juga mengaku merasa aneh dengan rumor yang menyebut seolah-olah kelompok pendukung Ahok belakangan ini tidak solid. Padahal, para pendukung kini malah tengah fokus saling berbagi tugas.
"Sekarang teman-teman yang gabung tak hanya dari partai dan relawan, tapi juga banyak dari unsur masyarakat sipil. Baik itu ulama maupun juga pekerja seni. Jadi banyak banget teman yang mau bantu kami. Makanya, isu-isu ini mungkin sengaja, karena mereka kehabisan isu kali ya. Kalau kami mah santai-santai saja," ujar Amalia.(gir/jpnn)
JAKARTA - Juru Bicara Teman Ahok Amalia Ayuningtyas menanggapi santai soal rumor yang menyebut ada partai politik dari tiga partai pendukung Basuki
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS