Ini Kabar Terbaru Nasib Tiga WNI Simpatisan ISIS di Malaysia
jpnn.com, JAKARTA - Polisi Diraja Malaysia (PDRM) terus melakukan pemeriksaan terhadap tiga warga negara Indonesia (WNI) yang diduga berfaliasi dengan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS).
Menurut Karopenmas Divhumas Brigjen Mohammad Iqbal, ketiga WNI kini sudah dilakukan penahanan semenjak ditangkap beberapa waktu lalu.
"Masih ditahan, ketiganya akan diproses hukum di Malaysia," ujar Iqbal di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (1/8).
Jenderal bintang satu ini belum dapat memastikan apakah ketiga WNI dapat dideportasi ke Indonesia.
Namun, koordinasi antara Polri dengan Kepolisian Malaysia tetap terus dilakukan. "Belum ada rencana dideportasi ke sini," ujar Iqbal
Iqbal menyampaikan, dari pemeriksaan sementara penyidik kepolisian Malaysia menemukan barang bukti yang meyakinkan tiga WNI itu terlibat langsung dengan ISIS. “Makanya akan terus dikoordinasikan,” tandas dia. (cuy/jpnn)
Polisi Diraja Malaysia (PDRM) terus melakukan pemeriksaan terhadap tiga warga negara Indonesia (WNI) yang diduga berfaliasi dengan ISIS
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- Ini 4 Faktor untuk Mencapai Visi Integrasi dan Konektivitas Subkawasan BIMP-EAGA
- Survei Indikator: China Dipersepsikan sebagai Kawan Terdekat Indonesia
- Mobil Listrik BYD M6 Hadir di Negeri Jiran, Harga Lebih Mahal
- Polda Riau Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, Buru Bandar Besar di Malaysia