Ini Kata Ahok soal Kabar Demo 25 November
jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengeluarkan pernyataan menarik usai mendengar akan adanya demo besar-besaran susulan, pada 25 November mendatang.
Menurut pria yang karib disapa Ahok itu, negara ini bakalan pecah. Apalagi jika massa yang berunjuk rasa dikabarkan berpotensi mencapai jutaan orang.
Jika itu terjadi, lanjut dia, maka bangsa ini akan kembali kepada zaman barbar.
"Mau perang kolosal kayak perang zaman dulu? Yang perang berminggu-minggu," ucap Ahok di kediamannya di Pantai Mutiara, Jakarta Utara, Kamis (10/11) malam.
Rumor bakal adanya unjuk rasa susulan terkait kasus dugaan penistaan agama yang menyeret Ahok sudah mulai menjadi perbincangan beberapa hari ini. Bahkan pihak kepolisian juga mengaku sudah mendengar kabar tersebut, meski belum menerima surat permohonan izin demonstrasi dari pihak manapun. (uya/jpg/jpnn)
JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengeluarkan pernyataan menarik usai mendengar akan adanya demo besar-besaran susulan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Borok Moral Persepi Terbongkar, Dewan Etik Punya Peran Ganda
- Sapa Warga Purwokerto, Jokowi dan Cagub Ahmad Luthfi Ngopi Bareng di Mal
- Jaringan Pemantau Pemilu Kembali Desak DKPP Pecat Pimpinan KPU & Bawaslu Lahat
- Ingin Warga Jakarta Sejahtera, Aliansi Masyarakat Sunda Dukung Pram-Doel
- Ribuan Pemuda Indonesia Center Deklarasi Dukungan kepada Ridwan Kamil
- Indah Amperawati Siap Wujudkan Pemerataan Pembangunan di Lumajang lewat Program Dana Dusun