'Ini Kejahatan yang Amat Luar Biasa'
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait mengatakan, dirinya sudah sejak awal memerkirakan Margareith bakal menjadi tersangka pembunuhan ANG.
Bukan tanpa alasan, dugaan itu muncul pasca pihaknya melakukan pertemuan dengan tersangka Agustinus Tae dan ibu dua anak itu sebelumnya. Kecurigaan pun menguat ketika ia diijinkan memasuki kediaman Margriet untuk melakukan beberapa penulusuran.
"Ditambah lagi dengan kondisi jenazah Angeline. Dugaan itu menguat. Tapi memang, harus dilakukan pemeriksaan lebih lanjut sesuai prosedur," ujarnya saat dihubungi kemarin (28/6).
Selain itu, Arist juga curiga kasus pembunuhan ini merupakan hasil persengkokolan. Menurutnya, tersangkutnya Margarieth dan Agus menjadikan dugaan itu semakin menguat. Tidak menutup kemungkinan seluruh isi rumah tersangkut kasus pembunuhan tersebut.
"Diduga ada konspirasi dari seisi rumah. Tapi tentu harus diselidiki secara mendalam," katanya.
Arist mengatakan, penetapan Margriet sebagai tersangka pembunuhan Angeline sekaligus membuka tabir kebohongan yang diciptakan sebelumnya. Yakni terkait kasus hilangnya bocah 8 tahun itu. Menurutnya, kejahatan ini jelas terorganisir karena pihak Margarieth bahkan sempat membuat alibi dengan pengaduan yang dilakukan. "Berarti itu tipu-tipu. Ini kejahatan yang amat luar biasa," tegasnya.
Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) pun buka suara atas penetapan tersangka baru dalam pembunuhan Angeline ini. Erlinda, Sekretaris KPAI mengatakan, fakta dari kejanggalan-kejanggalan yang ditemukan memang tidak bisa diabaikan.
Pada kasus ini misalnya, kejanggalan yang ditemukan justru menyingkap fakta baru soal tersangka pembunuhan.
JAKARTA - Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait mengatakan, dirinya sudah sejak awal memerkirakan Margareith bakal menjadi tersangka
- PB SEMMI Demo di Depan KPK, Desak Tangkap Harun Masiku
- DWP Kementan Memperkuat Peran Strategisnya Sejalan dengan Visi Indonesia Emas 2045
- Refleksi Akhir Tahun, BPIP Komitmen Jaga dan Kuatkan Pembinaan Ideologi Pancasila
- ICONZ ke-8 Bahas Peran Zakat dalam Mengentaskan Kemiskinan Ekstrem
- SPAM Jatiluhur Tahap I Beroperasi, Tingkatkan Layanan Air Bersih di Jaktim dan Jakut
- Kemenhub Buka Posko Pusat Angkutan Natal dan Tahun Baru, Ini Pesan Wamenhub Suntana