Ini Komentar Fadli Zon soal Pidato Jokowi

jpnn.com - JAKARTA - Pidato Presiden Joko Widodo saat membuka Konferensi Asia Afrika di Jakarta, Rabu (22/4) banjir apresiasi, termasuk dari Wakil Ketua DPR Fadli Zon.
Fadli terang-terangan memuji pidato Jokowi yang menurutnya tergolong keras, terutama terhadap Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB).
"Saya sangat mendukung itu, itu suatu ucapan dan sikap yang pantas acungi jempol dan apresiasi. Dan itulah kalau kita ingin merdeka seperti itu," kata Fadli Zon di gedung DPR Jakarta, Kamis (23/4).
Hanya saja, anak buah Prabowo Subianto ini mengingatkan Jokowi, untuk konsisten, terutama menyangkut pidatonya yang melancarkan kritik keras terhadap dua lembaga keuangan dunia seperti Bank Dunia dan IMF.
"Artinya Pak Jokowi nanti bicara seperti itu tapi pinjem uang ke WB (World Bank), pinjem utang luar negeri dari ADB, utang dari IMF. Itu jangan sampai terjadi. Apa yang diucapkan harus satu kata dengan perbuatan. Harus konsisten," tegasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Pidato Presiden Joko Widodo saat membuka Konferensi Asia Afrika di Jakarta, Rabu (22/4) banjir apresiasi, termasuk dari Wakil Ketua DPR
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menteri PKP Maruarar Sirait Segera Selesaikan Polemik Meikarta
- Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar Pantas Dihukum Berat
- ART Sebut Kejagung Hadapi 2 Lawan saat Menangani Perkara, Satunya Buzzer
- Fee Proyek 10 Persen Terungkap di Sidang Mbak Ita, Apa Peran Iswar Aminuddin?
- Paus Fransiskus Wafat, David Herson: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian Dunia
- Seorang Pria di Palu Divonis Penjara 1 Tahun 5 Bulan Gegara Gadaikan Mobil Kredit