Ini Kunci Kemenangan Atletico Atas Madrid

jpnn.com - MADRID - Atletico Madrid kembali menjadi momok menakutkan bagi Real Madrid. Terbaru, Atletico berhasil menekuk Madrid dengan skor 2-0 pada leg pertama babak 16 besar Copa Del Rey 2014/2015.
Atletico harus berterima kasih pada Raul Garcia dan Jose Gimenez yang mampu mencetak gol dalam laga di Vicente Calderon, Kamis (8/1) dini hari WIB. Pelatih Atletico, Diego Simeone pun langsung membeberkan kunci kemenangan tim racikannya.
“Madrid memulai pertandingan dengan lebih baik. Namun, para pemain saya memberikan respon yang bagus. Kami menyerang dengan baik,” terang Simeone setelah pertandingan di laman Football Espana.
Pelatih asal Argentina itu tak menampik jika babak kedua menjadi kunci kemenangan Atletico. Namun, sejak awal pertandingan, Atletico sebenarnya sudah menunjukkan determinasi bagus.
“Kami bermain bagus di babak pertama. Namun, babak kedua kami sangat bagus. Kami bermain dengan sangat baik. Kami juga mampu menunjukkan permainan yang rapi,” tegas Simeone. (jos/jpnn)
MADRID - Atletico Madrid kembali menjadi momok menakutkan bagi Real Madrid. Terbaru, Atletico berhasil menekuk Madrid dengan skor 2-0 pada leg pertama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025