Ini Langkah 1.000 Hari Pertama Bertugas ala Dirut Baru BPJS TK

jpnn.com, JAKARTA - Dirut baru Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS TK) Anggoro Eko Cahyo memaparkan langkah 100 hari pertama bertugas.
Menurut dia, salah satunya adalah memantau secara periodik perkembangan layanan Same Day Service yang dilakukan setiap Jumat.
"Direksi pekan lalu sudah mulai kick off bersama tim Same Day Service sebagai langkah 100 hari pertama yang akan selalu dipantau agar terlaksana dengan baik," kata Anggoro usai penandatangan Pakta Integritas oleh Direksi dan Dewas di Jakarta, Jumat (12/3).
Dia juga memaparkan empat rencana untuk mencapai visi dan misi yang dituju.
Pertama, kata dia, meneruskan program yang sudah baik. Kemudian Anggoro akan meluruskan hal yang dirasa belum baik atau belum tidak tepat.
Dia juga akan menuntaskan hal yang harus segera diselesaikan dan melakukan inovasi.
“Seperti yang disampaikan Presiden Joko Widodo, kami harus bisa beradaptasi dan mengubah cara lama, salah satunya dengan digitalisasi,” papar dia.
Anggoro juga menyatakan, akan menjaga integritas dari seluruh insan BPJS TK atau BPJAMSOSTEK. Menurut dia, BPJS TK telah menerapkan berbagai mekanisme pencegahan, selain Pakta Integritas.
Dirut baru Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS TK) Anggoro Eko Cahyo memaparkan langkah 100 hari pertama bertugas.
- Menaker: Mudik Nyaman Panasonic Gobel, Bukti Kepedulian Dunia Usaha Kepada Pekerja
- Sobat Aksi Ramadan 2025: 40 Relawan Pertamina Hadir Bersihkan Masjid di Jakarta Barat
- Kemnaker Terus Mempercepat Klaim JHT dan JKP bagi Eks Pekerja Sritex Group
- Wakil Ketua MPR Ingatkan Potensi Peningkatan Pekerja Anak Harus Segera Diantisipasi
- Perkuat Perlindungan Mitra Petani Lokal, McDonalds Berikan BPJS Ketenagakerjaan
- BPJS Ketenagakerjaan dan Pemprov DKI Jakarta Salurkan Bantuan Bagi Pengungsi Banjir