Ini Lawan Uji Coba Persib Sebelum ke Maladewa

jpnn.com - PERSIB Bandung bakal menjalani sekali uji coba sebelum terbang ke Maladewa untuk menghadapi New Radiant, 29 April mendatang. Lawan Maung Bandung dalam uji coba sudah dipastikan berasal dari tim Liga Nusantara, Al Jabar.
Laga uji coba rencananya digelar pada Jumat (24/4) di lapangan Persib, Bandung. "Lawannya dapat tim dari Cirebon. Mereka main di Liga Nusantara," kata pelatih Persib Djadjang Nurdjaman, saat dihubungi, Kamis (23/3).
Menghadapi tim Liga Nusantara yang levelnya jauh di bawah Persib, Djadjang memiliki fokus di lini depan. Dia berharap, striker lokalnya yang akan tampil di Piala AFC 2015 nanti, bisa mengasah ketajamannya.
Persib sejatinya sudah ketambahan tenaga baru di posisi striker, Ilija Spasojevic. Namun, dia belum didaftarkan di AFC karena waktu pendaftaran sudah tutup, alhasil, striker lokal seperti Tantan dan Yandi Sofyanlah yang diandalkan oleh Djadjang.
"Kami fokus memantapkan finishing selama sesi latihan. Kalau variasi serangan, inisiatif untuk membuka celah sudah bagus, tinggal penyelesaiannya saja kurang," tegas pelatih berkumis tersebut. (dkk/jpnn)
PERSIB Bandung bakal menjalani sekali uji coba sebelum terbang ke Maladewa untuk menghadapi New Radiant, 29 April mendatang. Lawan Maung Bandung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?
- Darah Mewarnai Kemenangan LA Lakers di Gim 2 Babak Pertama NBA Playoffs
- Bhayangkara FC Langsung Mencanangkan Target Tinggi di Liga 1 Musim Depan
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini