Ini Lhooo...Cara Mandi yang Menyenangkan buat Si Kecil
jpnn.com - TAK jarang kita menemukan bahwa balita susah sekali jika diajak mandi. Penolakan itu tidak hanya dilakukan dengan menangis, terkadang mereka juga memiliki banyak alasan bahkan melarikan diri saat diajak mandi.
Air yang dingin, suasana kamar mandi yang kurang nyaman dan trauma bisa menjadi penyebab kenapa si kecil rewel dan takut mandi.
Dan untuk mengatasi hal ini, inilah yang bisa Anda lakukan agar si kecil senang dan nyaman saat mandi, seperti dilansir laman Health Me Up, Rabu (29/4).
1. Bubbles dan bebek karet selalu menjadi mainan yang menyenangkan bagi sikecil namun tidak ada salahnya Anda menambahkan beberapa variasi mainan pada sikecil mandi.
2. Isi bak balita Anda dengan kontainer dari berbagai bentuk dan ukuran. Anak Anda akan menyukai hal ini dan mereka akan mencoba untuk menuangkan air mandi ke dalam wadah lain atau bak.
3. Nyanyikan beberapa lagu. Jika Anda menyukai bernyanyi di kamar mandi sikecil juga mungkin begitu. Cobalah menyanyikan lagu anak-anak populer.
4. Tes keterampilan matematika balita. Mintalah anak Anda untuk menghitung mainan mandi atau mengisi bak mandi dengan nomor busa.
5. Meningkatkan keterampilan bercerita Anda. Buatlah waktu mandi lebih menarik dengan mengatakan berbagai cerita yang kreatif dan menarik perhatian sikecil.
TAK jarang kita menemukan bahwa balita susah sekali jika diajak mandi. Penolakan itu tidak hanya dilakukan dengan menangis, terkadang mereka juga
- Dunia Internasional Sudah Larang BPA, Pakar Polimer Ingatkan Risiko Kesehatan
- 7 Manfaat Rutin Minum Air Jahe Campur Bawang Putih, Ampuh Obati Batuk
- 6 Khasiat Air Kayu Manis Campur Daun Serai, Bantu Cegah Diabetes Menyerang Anda
- 4 Manfaat Kopi Campur Telur Ayam Kampung, Bikin Kolesterol Tidak Berkutik
- 5 Khasiat Air Bawang Merah Campur Cuka, Bikin Gairah Pasangan Makin Hot
- Redakan Diare dengan Mengonsumsi 5 Pengobatan Alami Ini