Ini Modus Permainan Oknum Pengurus PGRI, Honorer K2 Harus Waspada
jpnn.com - JAKARTA--Para tenaga honorer kategori dua (K2) harus meningkatkan kewaspadaan, menyusul dengan kemunculan calo-calo CPNS yang berlatar belakangan pengurus organisasi, PNS, ataupun pengurus forum honorer.
Menurut Ketua Tim Investigasi Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Riyanto Agung Subekti alias Itong, di Jawa Timur kini bergerilya oknum pengurus PGRI. Oknum ini coba-coba menggiring pengurus Korda FHK2I se Jatim ke arah yang tidak benar.
"Jadi para Korda FHK2I ini diarahkan untuk memasukkan data honorer K2 yang mau menyetorkan uang. Kalau tidak mau setor, meski honorer K2 asli tidak akan dimasukkan," kata Itong kepada JPNN, Sabtu (19/9).
Itong sendiri mengaku pernah ditelepon salah satu oknum pengurus PGRI Jatim untuk mencari mangsa 10 gratis satu. Masing-masing diwajibkan membayar Rp 80 juta sampai Rp 150 juta.
"Kalau saya dapat 10 orang, maka saya gratis. Nah inikan tidak benar, karena mengatasnamakan PGRI, ada beberapa korda yang sempat terpengaruh, namun sudah langsung saya klarifikasi agar tidak percaya," ujarnya.
Itong menambahkan, pihaknya sudah melaporkan masalah tersebut ke PB PGRI agar nama organisasi guru itu tidak dicemarkan oleh oknum pengurus PGRI Jatim tersebut.
"Saya kenal sekali oknum tersebut, makanya saya imbau rekan-rekan honorer K2 di wilayah lain jangan sampai terpedaya dengan muslihat orang-orang yang tidak berjuang namun tiba-tiba mengaku-aku berjasa dan minta bayaran," sarannya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Para tenaga honorer kategori dua (K2) harus meningkatkan kewaspadaan, menyusul dengan kemunculan calo-calo CPNS yang berlatar belakangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Resmi Dilantik jadi Ketua IKA Muratara, Fauzi Amro Ungkap Program Mudik Gratis
- Lihat, Wamensesneg Bambang Cek Langsung Gedung JCC untuk Pastikan Pengamanan
- Makan Bergizi Gratis Dimulai Besok, 190 Dapur MBG Bakal Beroperasi
- Soroti Kasus Timah, Pakar Hukum Sebut Kerugian Ekologis Tak Bisa Jadi Bukti Korupsi
- Akun SSCASN Peserta Kode R2 Tetiba Berubah, Tanda PPPK Paruh Waktu?
- Pemerintah Targetkan Makan Bergizi Gratis Sentuh 3 Juta Penerima hingga Maret 2025