Ini Momentum Bagus Untuk Erick Thohir

jpnn.com, JAKARTA - Hasil survei dari Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia menempatkan Erick Thohir masuk dalam enam besar bursa capres 2024.
Guru besar Universitas Airlangga Hotman Siahaan melihat ini merupakan momentum bagus bagi Erick Thohir.
Hotman meyakini kedepannya elektabilitas Erick Thohir bisa terus meningkat, jika dia mempertahankan kinerja positif, khususnya yang berkaitan dengan kepentingan orang banyak.
"Hasil survei ini momentum yang sangat bagus bagi ET. Ini semua tak lepas dari kinerja beliau memimpin BUMN. Elektabilitas akan terus meningkat jika kinerja untuk membela kepentingan orang banyak juga ditingkatkan," ujar Hotman.
Hotman menambahkan, selain membawa BUMN meraih keuntungan disaat kondisi tengah dilanda pandemi covid-19. ET juga memiliki kepedulian terhadap masyarakat.
Selain itu lanjut Hotman, faktor jaringan yang sudah bertambah juga menjadi modal untuk meningkatkan elektabilitas.
ET kini sudah menambah jaringan seperti menjadi anggota kehormatan Banser NU.
"Bahkan saya dengar tokoh Ansor yang sekarang jadi Menteri Agama mendorong beliau jadi Capres," ungkapnya.
Elektabilitas Erick Thohir bisa terus meningkat, jika dia mempertahankan kinerja positif, khususnya yang berkaitan dengan kepentingan orang banyak.
- Indonesia Re Terus Bukukan Pertumbuhan Premi dan Laba
- Cerita Ibu Srikandi TASPEN untuk Anak Indonesia Rayakan HUT ke-62
- 1.440 UMKM di Sultra Terima KUR Rp182,4 M dari Bank Mandiri
- Di Webinar NARBO, Perum Jasa Tirta II Tegaskan Peran Strategis di Tingkat Asia
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri