Ini Nama Penumpang dan Kru Pesawat Aviastar yang Hilang Kontak

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Suprasetyo membenarkan jika ke-8 orang yang berada dalam pesawat Aviastar yang dinyatakan hilang merupakan pekerja di bandara.
Dimana ada tiga crew, yakni Capt Iri Afriadi, Kopilot Yudistira dan Enginer Sukris. Sementara ada 7 orang penumpang, dimana 5 orang dewasa dan dua orang bayi. Yaitu Nurul Fatimah, Lisa Valentine, Ishak Arman, Sakti Akam, dan Monasih. Serta bayi Afif, dan bayi Raya.
“Penumpang dewasa 5 orang adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Dirjen Kemenhub, satu kepala Bandara Seko, Dua pegawai di Bandara Djemma-Masamba," ujar Suprasetyo saat menggelar jumpa pers di kantornya, Jumat (2/10) malam.
Keberadaan mereka yang belum diketahui sampai saat ini kata Suprasetyo telah diinformasikan kepada pihak keluarga mereka masing-masing. Termasuk bila ada perkembangan baru tentang keberadaan pesawat tersebut, pihak keluarga akan langsung diinformasikan.
“Kami sudah beritahu kepada pihak keluarga, sejauh ini masih dalam pencarian tim di lapangan,” ungkap Suprasetyo.(chi/jpnn)
JAKARTA - Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Suprasetyo membenarkan jika ke-8 orang yang berada dalam pesawat Aviastar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pegadaian Turut Wujudkan Keberlanjutan Energi & Air Bersih di Batam
- BPS Ungkap Penyebab Turunnya Angka Penumpang Angkutan Udara di Kepri
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Pendakian Puncak Cartensz Dihentikan Sementara Setelah 2 Pendaki Dinyatakan Tewas
- Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan
- Pasangan Suami Istri Dilaporkan Terseret Banjir Bandang di Bogor