Ini Panggilan Sayang Thariq untuk Anak Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
Selasa, 15 Maret 2022 – 07:17 WIB

Thariq Halilintar dan Fuji. Foto: Instagram/thariqhalilintar
jpnn.com, JAKARTA - Thariq Halilintar ternyata punya panggilan sayang untuk keponakannya, Ameena Hanna Nur Atta.
Dia memanggil anak Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar itu dengan sebutan Mochi.
Hal tersebut terungkap dalam foto yang diunggah Thariq Halilintar di Instagram.
Dia memperlihatkan momen menggendong Ameena.
"Mochi sayang aku," ungkap Thariq Halilintar, Senin (14/3).
Foto Thariq Halilintar menggendong Ameena itu langsung menuai komentar dari netizen.
Banyak penggemar yang mendoakan Thariq Halilintar segera menikah dengan kekasihnya, Fuji agar segera mempunyai bayi.
Anak Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Ameena Hanna Nur Atta lahir pada 22 Februari 2022 di RS Bunda, Jakarta Pusat.
Thariq Halilintar ternyata punya panggilan sayang untuk anak Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
BERITA TERKAIT
- Fuji Dekat dengan Verrell Bramasta, Haji Faisal: Dia Berteman
- Tanggapan Haji Faisal Soal Kedekatan Fuji dengan Verrell Bramasta
- Aaliyah Massaid Hamil, Ibunda Thariq Halilintar Bicara Soal Perubahan
- Verrell Bramasta Bicara Soal Kedekatan dengan Fuji
- Frans Faisal Menangis Saat Menikah dengan Indah, Ini Sebabnya
- Komentar Haji Faisal Setelah Fuji Dijodoh-jodohkan dengan Verrell Bramasta