Ini Pendapat Pakar Telematika Soal Foto Mesra Mirip Ketua KPK
jpnn.com - JAKARTA - Pakar telematika, Roy Suryo belum bisa menentukan keaslian foto mesra mirip Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Abraham Samad dengan Putri Indonesia tahun 2014, Elvira Devinamira Wirayanti. Sebab, foto-foto tersebut sudah berupa kolase (gabungan).
"Kalau source-nya sudah merupakan hasil Kolase (gabungan) semacam ini, belum bisa dijadikan analisa. Apalagi sekarang ini sangat banyak program-program yang memungkinkan membuatnya," kata Roy dalam pesan singkat, Rabu (14/1).
Karena itu Roy menjelaskan harus dicari dahulu sumber asli foto tersebut. Sehingga, sambung Roy, bisa dicek Metadatanya.
"Saya dari dulu selalu berusaha mencari source aslinya terlebih dulu, ini bisa dapat kalau bisa ditrace yang memiliki (atau menyebarkannya) pertama kali, sehingga bisa di cek Metadatanya atau Exiff File-nya," tandas Roy.
Seperti diketahui, foto mirip Abraham dan Elvira tersebut dikirim lewat surat elektronik oleh wijayantiandini@yahoo.co.id pada Rabu (14/1).
Foto itu dikirim satu hari setelah KPK mengumumkan Komjen Pol Budi Gunawan sebagai tersangka dugaan penerimaan hadiah atau janji terkait transaksi mencurigakan.
Dalam foto itu, pria mirip Abraham terlihat memeluk dan mencium sosok perempuan cantik berbaju you can see. Adapula foto yang memperlihatkan perempuan cantik itu mencium pipi Abraham. (gil/jpnn)
JAKARTA - Pakar telematika, Roy Suryo belum bisa menentukan keaslian foto mesra mirip Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Abraham Samad dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan