Ini Pengaruh Trigliserida Terhadap Asam Urat

Ini Pengaruh Trigliserida Terhadap Asam Urat
Ilustrasi Asam Urat. Foto Freepik.com/katemangostar

jpnn.com - Peningkatan trigliserida dan asam urat cukup ditakuti sebagian orang. Keduanya termasuk dalam sindrom metabolik di samping hipertensi, diabetes, dan obesitas. Biasanya, hasil pemeriksaan penderita asam urat menunjukkan kadar trigliserida yang tinggi.

Namun sebenarnya, apa pengaruh trigliserida terhadap asam urat?

Mekanisme pembentukan trigliserda dan asam urat

Trigliserida adalah produk hasil dari proses pencernaan lemak yang masuk ke dalam sirkulasi darah. Satu unit trigliserida terdiri dari tiga asam lemak dan satu gliserol.

Selanjutnya, trigliserida akan dipecah menjadi asam lemak dan gliserol, yang kemudian akan diubah menjadi energi dalam proses metabolisme. Jika kadarnya berlebihan, trigliserida kemudian akan disimpan di dalam hati dan jaringan lemak sebagai sumber energi cadangan.

Akan tetapi, semakin tinggi kadar trigliserida (hipertrigliseridemia) yang beredar dalam darah, maka berbagai risiko penyakit terkait pembuluh darah akan meningkat, misalnya penyakit jantung koroner dan stroke—karena kadar lemak dalam darah yang tinggi ini dapat menempel di pembuluh darah menyebabkan sumbatan.

Itulah mengapa hipertrigliseridemia termasuk dalam kelompok sindrom metabolik.

Berbeda dengan trigliserida, asam urat terbentuk dari sisa metabolisme purin. Purin dapat berasal dari makanan dan minuman yang mengandung tinggi purin, seperti sayuran hijau, bir, jeroan, seafood, atau berasal dari materi inti sel yang keluar saat proses pemecahan sel-sel tubuh.

Kadar trigliserida dan asam urat yang tinggi sama-sama berkaitan dengan peningkatan risiko penyakit jantung koroner.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News