Ini Pengganti Brigjen Hendra Kurniawan sebagai Plh Karopaminal

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menunjuk pengganti Brigjen Hendra Kurniawan yang dinonaktifkan dari jabatan Kepala Biro Pengamanan Internal (Karopaminal).
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan Brigjen Anggoro Sukartono kini ditunjuk sebagai Pelaksana harian (Plh) Karopaminal.
Penunjukan Brigjen Anggoro berdasarkan Surat Perintah Kapolri Nomor: Sprin/2149/VII/KEP./2022 tanggal 22 Juli 2022.
"Penunjukan Karowabprof Divpropam Polri sebagai Pelaksana Harian (Plh) Karopaminal Divpropam Polri," kata Irjen Dedi kepada wartawan, Minggu (24/7).
Brigjen Anggoro saat ini juga tengah menjabat sebagai Kepala Biro Pengawasan dan Pembinaan Profesi (Karowabprof) Divisi Propam Polri.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menonaktifkan Karopaminal Brigjen Hendra Kurniawan dan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto.
Penonaktifan dua perwira polisi itu merupakan tindak lanjut atas gelar perkara kematian Nofryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di rumah Irjen Ferdy Sambo.
"Pada malam hari ini Pak Kapolri memutuskan untuk menonaktifkan dua orang. Karopaminal Brigjen Hendra Kurniawan, kedua Kapolres Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi," kata Dedi di Mabes Polri, Rabu (20/7).
Kapolri menunjuk Brigjen Anggoro Sukartono menempati posisi Plh Karopaminal setelah Brigjen Hendra Kurniawan dinonaktifkan dari jabatan itu.
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu
- Haidar Alwi: TNI-Polri Peringkat 5 Pasukan Penjaga Perdamaian Dunia