Ini Pentingnya Sarapan Kaya Protein

jpnn.com - LONDON- Sarapan yang kaya protein memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Protein dapat membuat perut Anda terasa kenyang. Makanan kaya protein juga bakal lebih lama dicerna tubuh.
Selain itu, protein juga digunakan tubuh untuk memperkuat otot-otot dan tulang rawan. Protein juga diperlukan untuk menjaga kesehatan rambut dan kuku. Para ahli mengatakan, sarapan kaya protein seperti daging, sosis, kacang-kacangan dan telur meningkatkan kadar zat kimia dalam otak.
Hal itu bisa mengontrol rasa lapar Anda. Mereka mengatakan makan sarapan yang tinggi protein mampu meningkatkan kadar dopamin kimia otak. Temuan ini diterbitkan dalam Journal Nutrition
"Penelitian kami menunjukkan orang mengalami penurunan dramatis dalam hasrat untuk makan makanan manis ketika mereka makan sarapan yang mengandung protein yang tinggi," kata pemimpin penelitian, Profesor Heather Leidy, seperti dilansir laman Daily Mail, Selasa (31/3).
"Di sisi lain, jika Anda melewati sarapan, maka Anda tentunya akan merasa lapar dan ingin mengemil sepanjang hari yang berakibat pada peningkatan obesitas," tegas Leidy. (fny/jpnn)
LONDON- Sarapan yang kaya protein memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Protein dapat membuat perut Anda terasa kenyang. Makanan kaya protein juga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Awan Eight, Golf Simulator Pertama di Bandung, Sensasi Main di Lapangan Virtual
- Terasa Kedutan di Wajah Tak Terkendali? Waspada Hemifacial Spasm
- Dukung Pasien Ginjal, Etana Kembangkan Pengobatan Inovatif Berbasis Lokal
- 3 Khasiat Daun Binahong, Ampuh Cegah Serangan Penyakit Ganas Ini
- Tongkrongan Baru di Kemang, Grace Cafe & Resto Hadirkan Beragam Menu Spesial
- 3 Cara Alami Atasi Insomnia