Ini Penyebab Anggota Persepi Berbondong-Bondong Keluar
jpnn.com, JAKARTA - Perhimpunan Survei Opini Publik Indonesia (Persepi) mendadak jadi perhatian publik. Hal ini lantaran tiga anggotanya keluar dari organisasi tersebut.
Setidaknya sudah ada tiga lembaga survei yang keluar dari Persepi. Mereka adalah Poltracking Indonesia, Parameter Politik Indonesia (PPI) dan Voxpol Center Research and Consulting.
Sebelumnya, integritas Persepi dipertanyakan sehingga berujung keluarnya lembaga survei Poltracking Indonesia.
"Poltracking pada 2014 diajak bergabung ke Persepi karena pertaruhan integritas, pada 2024 Poltracking keluar dari Persepi juga karena pertaruhan integritas," ungkap Direktur Poltracking Indonesia Masduri Amrawi, , dalam keterangan pers di Jakarta, Kamis (7/11).
Keputusan Poltracking untuk hengkang dari Persepi bukan tanpa alasan. Lembaga survei yang telah membangun reputasi selama 12 tahun sebagai lembaga survei paling akurat dan presisi diperlakukan tidak adil oleh Dewan Etik Persepi terkait survei Pilkada Jakarta 2024.
Poltracking menilai ada ketidakadilan dalam proses pemeriksaan dan pengambilan keputusan oleh Dewan Etik Persepi.
"Sejauh ini kami cukup bersabar dengan dinamika internal organisasi," kata Masduri.
Masduri juga mempertanyakan, objektifitas dari Dewan Etik Persepi dalam menangani perbedaan hasil survei antara Poltracking dan Lembaga Survei Indonesia (LSI) untuk Pilkada Jakarta.
Perhimpunan Survei Opini Publik Indonesia (Persepi) mendadak jadi perhatian publik. Hal ini lantaran tiga anggotanya keluar dari organisasi tersebut.
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri
- Konfigurasi Politik Nasional Dinilai Tak Mendukung Sikap Polisi untuk Humanis
- PKS Dukung Usul Prabowo Soal Kepala Daerah Dipilih Oleh DPRD, Ini Alasannya
- Berkat Kekompakan TNI-Polri, Pengamanan Pilkada Siak Jadi Role Model di Riau
- Bang Zul Sebut Rakyat Mendapat Manfaat Jika Pilkada Dipilih Langsung
- DPP KNPI Dukung Gagasan Presiden Prabowo Tentang Penyederhanaan Sistem Pilkada