Ini Permintaan Mourinho saat Chelsea Tekuk Newcastle

jpnn.com - LONDON - Chelsea sempat mengalami kesulitan ketika menjamu Newcastle United pada pekan ke-21 Premier League 2014/2015. Meski mampu menang dua gol tanpa balas, Chelsea dibikin kerepotan dengan pertahanan solid Newcastle dalam laga di Stamford Bridge, Sabtu (10/1).
Namun, kejeniusan sang pelatih Jose Mourinho akhirnya membuat Chelsea mampu bermain lebih baik. Asisten pelatih Steve Holland membeberkan permintaan Mourinho saat jeda.
“Dia ingin tim lebih kompak, menekan lebih kuat, menguasai bola lebih banyak, stabil dalam menyerang dan berkembang di setiap area,” terang Holland di laman Sky Sports, Minggu (11/1).
Dalam laga itu, Chelsea membuka keunggulan melalui Oscar dua menit sebelum babak pertama usai. Kemenangan Chelsea ditegaskan lewat donasi Diego Costa pada menit ke-59.
“Kami menunjukkan karakter yang lebih kuat dengan atau tanpa bola. Saya pikir, dia sudah mendapatkan apa yang diinginkannya pada babak kedua. Kami berkembang secara mental, performa dan semuanya,” tegas Holland.(jos/jpnn)
LONDON - Chelsea sempat mengalami kesulitan ketika menjamu Newcastle United pada pekan ke-21 Premier League 2014/2015. Meski mampu menang dua gol
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Setelah Bungkam Bali United, Pelita Jaya Hadapi Jadwal Padat
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri
- Persija Vs PSIS Mengungsi ke Tangerang Rabu Malam
- PSBS Biak Cari Pengganti Fabiano Beltrame yang Absen Lawan Borneo FC
- Kabar Baik buat Australia Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Persib vs Persik: Macan Putih Bakal Mengerahkan Seluruh Kemampuan