Ini Pernyataan Pihak Nestle Soal Tragedi Lift Terjun Bebas
jpnn.com - JAKARTA - Head of Corporate Communication PT Nestle Indonesia, Nur Shilla Christianto menyesalkan insiden lift kantor pusat PT Nestle di Gedung Arcadia Tower B, Jalan TB. Simatupang, Jakarta, Kamis, (10/12). Seperti diketahui, tiga penumpang yang berada dalam lift menjadi korban, dua diantaranya meninggal dunia.
"Kami sangat menyesalkan insiden yang terjadi di kantor pusat kami di pagi hari ini, di mana lift penumpang yang terdapat di dalam gedung kami jatuh. Sangat disesalkan saat insiden ini terjadi, tiga orang penumpang berada di dalam lift," kata dia melalui siaran pers pada Kamis, (10/12).
Shella mengatakan, PT Nestle akan bertanggung jawab atas insiden yang terjadi. Untuk korban yang masih selamat, Abdul Rahman akan ditanggulangi kesembuhannya di Rumah Sakit Siloam, Cilandak, Jakarta.
"Saat ini kami tengah berkoordinasi dengan rumah sakit dan terus mendampingi para anggota keluarga, yang merupakan prioritas utama kami," terangnya.
Shella kemudian mendukung pihak kepolisian agar mengusut insiden naas tersebut. Seperti dugaan kelalaian pihak pengelola gedung dalam perawatan lift.
"Kami juga tengah berkoordinasi dengan pihak-pihak yang berwenang untuk melakukan investigasi atas insiden ini," pungkasnya. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Head of Corporate Communication PT Nestle Indonesia, Nur Shilla Christianto menyesalkan insiden lift kantor pusat PT Nestle di Gedung Arcadia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS