Ini Pertanda Jumlah PPPK Paruh Waktu Bakal Jauh Lebih Banyak?

Ini Pertanda Jumlah PPPK Paruh Waktu Bakal Jauh Lebih Banyak?
Massa honorer unjuk rasa menuntut diangkat menjadi CPNS. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

Selain persiapan administratif, dia juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental menjelang ujian.

"Unggah dokumen dengan benar saat pendaftaran online nanti. Kondisi fisik dan mental yang prima sangat penting untuk menghadapi ujian dengan optimal. Dengan persiapan yang matang, para pelamar akan lulus dan sukses," katanya.

Kepala Bidang Mutasi BKPSDM Pasaman Barat Laila, menyarankan agar calon pelamar PPPK 2024 melakukan persiapan pengetahuan dan keterampilan, termasuk meningkatkan kompetensi pribadi dengan mengikuti pelatihan atau kursus yang relevan dengan formasi yang dilamar.

"Perbanyak membaca literatur yang relevan dan berlatih menggunakan perangkat lunak simulasi CAT agar familiar dengan tampilan dan cara pengerjaan soal," pesannya kepada para honorer calon pelamar PPPK 2024.

Perlu diketahui, pemerintah pusat mengimbau seluruh honorer untuk ikut mendaftar seleksi PPPK 2024.

Bagi pelamar yang tidak mendapatkan formasi, dapat diangkat menjadi PPPK Paruh Waktu atau PPPK Part Time.

Dalam kasus di Pasaman Barat, jumlah pegawai non-ASN atau honorer mencapai 4.000 orang. Adapun jumlah formasi PPPK 2024 hanya 1.200 kursi.

Apakah ini sebagai pertanda jumlah PPPK Paruh Waktu di Pasaman Barat akan jauh lebih banyak dibanding PPPK Penuh Waktu? (sam/antara/jpnn)

Apakah kasus di bawah ini pertanda jumlah PPPK Paruh Waktu akan jauh lebih banyak dibanding PPPK Penuh Waktu?


Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News