Ini Pesan Dandim Yawa dan Bupati Tonny kepada 37 Srikandi Peserta Seleksi Bintara Kowad
jpnn.com, YAPEN - Komando Distrik Militer (Kodim) 1709/Yawa mengirim sebanyak 37 srikandi terbaik dari Kabupaten Kepulauan Yapen dan Kabupaten Waropen, untuk mengikuti tahapan seleksi calon bintara wanita Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) TNI AD di Jayapura, Papua.
Dalam keterangan yang diterima Kamis (22/7), Komandan Kodim 1709/Yawa Letnan Kolonel Infanteri Leon Pangaribuan mengatakan bahwa sebelum keberangkatan, 37 peserta seleksi calon bintara Kowad TNI AD mendapat pengarahan Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar.
Pemberian pengarahan itu dilakukan di Aula Jenderal Sudirman Kodim 1709/Yawa.
Letkol Inf Leon Pangaribuan mengatakan bahwa semua peserta seleksi calon bintara Kowad telah dilakukan pembinaan di Kodim 1709/Yawa selama kurang lebih 12 minggu.
Dandim berpesan kepada peserta seleksi calon bintara Kowad supaya tetap berusaha dengan kemampuan sendiri, serta selalu bertekad menjadi yang terbaik karena 37 peserta telah terpilih dalam mengikuti tahapan seleksi di Jayapura.
Sementara itu, Tonny Tesar mengucapkan terima kasih kepada Dandim beserta jajaran Kodim 1709/Yawa, yang sudah terus menerus membina dan mempersiapkan generasi muda demi meraih impian dan cita-citanya.
"Terbukti selama beberapa tahun ini banyak anak-anak di Kabupaten Kepulauan Yapen yang sudah berhasil menjadi anggota TNI," kata Tonny.
Lebih lanjut Tonny mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Kepulauan Yapen sudah berkoordinasi dengan pihak di Jayapura, untuk menggunakan 26 kamar di Asrama Haji Kotaraja Jayapura sebagai tempat penampungan selama mengikuti seleksi. Satu kamar memiliki dua tempat tidur.
Inilah pesan Dandim 1709/Yawa Letkol Inf Leon Pangaribuan dan Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar untuk 37 srikandi peserta seleksi bintara Kowad TNI AD.
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Mantan Bupati Ini Ditangkap Polisi terkait Pencabulan Anak
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral