Ini Pesan SDA untuk Menag Baru

Ini Pesan SDA untuk Menag Baru
Ini Pesan SDA untuk Menag Baru

jpnn.com - JAKARTA - Lukman Hakim Saifuddin menyatakan sebelum dilantik sebagai Menteri Agama ia sudah berkomunikasi dengan Suryadharma Ali. Dari mantan menag itu, ia mengaku mendapat banyak pesan termasuk agar mengurus penyelenggaraan haji dengan baik.

"Sebelumnya saya sudah beberapa kali bertemu (SDA). Beliau mengatakan tantangan (menjadi Menag) tidak sederhana. Sementara waktu yang tersedia tidak banyak, dia selalu menitiktekankan bahwa fokus pada haji yang sudah di depan mata," ujar Lukman di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin, (9/6).

Lukman mengaku merasa sangat terhormat karena Suryadharma tetap hadir dalam acara pelantikan dirinya oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara. Suryadharma, kata dia, juga terbuka memberikan masukan padanya dalam menjalankan tugas di akhir masa pemerintahan Kabinet Indonesia Bersatu II.

"Dia selalu buka diri kalau ada hal-hal yang memang saya merasa perlu konsultasi dan masukan-masukan. Saya kira mengapresiasi kesediaan beliau untuk buka diri," kata Lukman.

Lukman sendiri dipilih sebagai Menteri Agama setelah Suryadharma mengundurkan diri karena telah terjerat kasus dugaan korupsi dana penyelenggaraan ibadah haji pada tahun 2012-2013. (flo/jpnn)

JAKARTA - Lukman Hakim Saifuddin menyatakan sebelum dilantik sebagai Menteri Agama ia sudah berkomunikasi dengan Suryadharma Ali. Dari mantan menag


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News