Ini Prediksi Bos Google Tahun 2014

Ini Prediksi Bos Google Tahun 2014
Bos Besar Google Eric Schmidt. Getty Images

jpnn.com - MOUNTAIN VIEW - Bos besar Google Eric Schmidt dikenal sebagai sosok yang berani bicara apa adanya. Tak heran, pimpinan tertinggi perusahaan internet terbesar di dunia ini mau mengungkap roadmap Google termasuk prediksi tren teknologi di tahun 2014. Tahun depan, satu yang takkan berubah menurut Eric adalah makin mendominasinya telepon pintar dan tablet.

Pria yang sangat ahli merancang perangkat lunak ini bahkan meyakini, tiap warga dunia ke depannya akan mengantongi ponsel. Tren ponsel merajai penjualan alat komunikasi, tegas dia, sebenarnya sudah berlangsung cukup lama, dan akan terus berlangsung hingga ada perangkat bergerak jenis lain yang lebih pintar dan lebih fungsional.

"Penggunaan big data juga akan makin banyak," ucapnya lagi. Big data bisa diartikan sebagai pertumbuhan data yang berlipat ganda melampaui batas kemampuan media penyimpanan maupun sistem
database yang ada sekarang.

Ini terjadi karena makin banyak data dari mulai teks, gambar, foto, video dan data lainnya tersimpan di internet. Peningkatan kecerdasan komputer maupun alat elektronik lain diprediksi juga akan lebih pesat, dan semakin menunjang kehidupan manusia.

"Mesin cerdas tersebut akan membantu manusia untuk melacak manusia lain, berdiskusi sekaligus memutuskan sesuatu dengannya. Bahkan akan mengubah cara kita berbisnis secara global," tambah Eric.

Hingga menjelang tutup tahun 2013, Google setidaknya sudah mengakuisisi 7 perusahaan pembuat robot. Diakui Eric, bidang ini juga akan jadi fokus perusahaan yang berdiri sejak 1988 itu.

Terlepas soal tren teknologi tahun 2014, pria 55 tahun ini mengaku terus terang kedodoran dalam persaingan jejaring sosial.

Kehadiran Google+ ternyata belum mampu menyangi kepopuleran Facebook, Twitter, Instagram dan sejenisnya. "Kesalahan terbesar aku adalah tidak mengantisipasi muculnya fenomena jejaring sosial. Kami terlalu sibuk dengan hal lain," aku pria jebolan Universitas Berkeley seperti dikutip dari softpedia, Selasa (31/12).  (pra/jpnn)

MOUNTAIN VIEW - Bos besar Google Eric Schmidt dikenal sebagai sosok yang berani bicara apa adanya. Tak heran, pimpinan tertinggi perusahaan internet

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News