Ini Prediksi Fadli Zon soal Tantangan 2017 bagi Jokowi
jpnn.com - JPNN.Com - Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengungatkan pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JKT) tentang tantangan yang akan dihadapi pada tahun depan. Menurutnya, ada persoalan-persoalan menonjol yang membuat 2017 bakal menjadi tahun yang berat bagi Indonesia.
Menurut Fadli, persoalan itu ada di bidang politik, hukum, ekonomi dan sosial. “Dari sisi politik masih mempunyai tantangan-tantangan terkait kasus-kasus yang jadi perhatian publik, termasuk kasus penistaan agama (kasus Basuki T Purnama alias Ahok, red),” ujar Fadli di Jakarta, Selasa (27/12).
Tantangan lainnya adalah pilkada serentak di 101 daerah. “Tapi semoga berjalan lancar,” katanya.
Wakil ketua umum Partai Gerindra itu juga memperkirakan isu keamanan masih akan mewarnai 2017. “Termasuk isu terorisme,” sebutnya.
Namun, kata Fadli, yang paling krusial adalah di bidang ekonomi. Menurutnya, pemerintah akan menghadapi tantangan yang lebih berat.
Penyandang gelar master dari London School of Economics and Political Science itu menuturkan, perekonomian global sedang mengalami pelambatan. Sulitnya perekonomian global akan membuat ekspor Indonesia kena imbasnya.
“Ini harus ada langkah-langkah antisipatif agar pendapatan negara lebih besar. Jangan hanya mengandalkan pajak dan tax amnesty, tetapi dari hal-hal lain yang jadi bagian dari strategi nasional termasuk mendongkrak ekspor,” tuturnya.
Menurutnya, faktor ekonomi punya pengaruh signifikan pada hal lainnya. Stabilitas ekonomi sudah sangat urgen.
JPNN.Com - Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengungatkan pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JKT) tentang tantangan yang akan dihadapi pada tahun
- Hilirisasi Mineral, Strategi Utama Mencapai Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Alumni ITB Diimbau Mendukung Target Pertumbuhan Ekonomi Nasional 8%
- Wamen Stella Cristie Dorong Insentif Dosen untuk Penelitian
- Percepat Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Pergerakan Advokat Usulkan Pembentukan 2 Omnibus Law
- Menko Airlangga Yakin Target Pertumbuhan Ekonomi 8% Bisa Dicapai
- Sebut Transmigran Sebagai Patriot, AHY Ajak Putra-Putri Ikut Bangun Pertumbuhan Ekonomi