Ini Rahasia Icardi Sukses Lakukan Panenka

Ini Rahasia Icardi Sukses Lakukan Panenka
express

jpnn.com - MILAN- Mauro Icardi benar-benar memiliki mental yang luar biasa. Itu terlihat ketika dia mencetak gol penyeimbang saat Inter Milan menahan Napoli dengan skor 2-2 di San Paolo, Senin (9/3) dini hari WIB.

Saat itu, Icardi mampu mencetak gol melalui eksekusi penalty saat laga tersisa tiga menit. Dengan gagah berani, penyerang asal Argentina itu mengeksekusi penalty melalui gaya Panenka.

“Saya sudah memikirkan tentang hal itu. Sebab, saya tahu Mariano Andujar telah mempelajari posisi striker dan teknik penaltinya,” terang Icardi setelah laga sebagaimana dilansir laman Sky Sport Italia.

Dalam laga itu, Napoli sempat unggul dua gol melalui Marek Hamsik pada menit ke-51 dan Gonzalo Higuain (63). Namun, Inter bisa menipiskan ketinggalan lewat donasi Rodrigo Palacio pada menit ke-72.

“Saya memang tak ingin Andujar memprediksi dan menyelamatkan penalty saya. Saya melihat, kami kehilangan dua angka ketimbang mendapatkan satu poin. Tapi, itu membantu kami di klasemen,” tegas Icardi. (jos/jpnn)

 


MILAN- Mauro Icardi benar-benar memiliki mental yang luar biasa. Itu terlihat ketika dia mencetak gol penyeimbang saat Inter Milan menahan Napoli


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News