Ini Rekomendasi Lengkap Tim 9 untuk Jokowi
Tetap Minta agar BG Tak Dilantik Jadi Kapolri
Rabu, 18 Februari 2015 – 03:53 WIB
- Tim konsultatif independen tetap pada rekomendasi awal agar presiden tidak melantik Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri meski beliau telah dihapuskan dari status tersangka dalam putusan praperadilan, mengingat putusan praperadilan tidak terkait substansi sangkaan.
- Tim konsultatif independen mengharapkan presiden berupaya agar Komjen Budi Gunawan bersedia untuk mengundurkan diri dalam pencalonan Kapolri demi kepentingan bangsa dan negara.
- Presiden segera memulai proses pemilihan calon Kapolri agar institusi Polri terjaga soliditas dan independensinya serta Kapolri terpilih dapat memastikan sinergi dengan lembaga penegak hukum lain.
- Presiden segera turun tangan dan melakukan berbagai upaya untuk mempertahankan keberadaan KPK yang sejumlah pimpinanya ditetapkan tersangka dan sejumlah penyidik dan pegawainya ditersangkakan atau terancam ditersangkakan.
- Tim konsultatif independen merasa perlu memberikan masukan kepada presiden atas adanya kekhawatiran tentang tumbuhnya persepsi negatif publik terhadap Polri dengan penetapan tersangka kepada pimpinan, penyidik dan pegawai KPK yang didasarkan kasus-kasus lama dan terkesan tidak substansial.
- Tim konsultatif independen merasa khawatir terhadap merosotnya kewibawaan presiden dengan adanya proses kriminalisasi ytang terus berlangsung padahal presiden sudah secara tegas memerintahkan untuk menghentikannya pada 25 Januari 2015 di Istana Negara.
- Presiden perlu memastikan KPK menjalankan tugas dan fungsinya secara efektif sebagaimana diatur dalam UU KPK sehingga tidak terjadi pelemahan KPK sebagaimana ditegaskan dalam Nawacita.
JAKARTA - Tim konsultatif independen pimpinan Syafii Maarif yang dibentuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mencari solusi atas kisruh KPK vs Polri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Tim Gabungan Sita 7 Unit Hp, 10 Paku & 20 Korek Api di Lapas Narkotika Muara Beliti
- Hari Wayang, Kiai Paox Iben Sebut Kebudayaan Jembatan antara Pemerintah dan Rakyat
- Wamentan Sudaryono: Penyaluran Pupuk Langsung kepada Petani adalah Komitmen Presiden Prabowo
- Mendes Yandri Ajak Warga Desa Fokus Kembangkan Produk Lokal