Ini Rekor Pertemuan Klopp Kontra Wenger, Sengit Banget

jpnn.com - LIVERPOOL – Jurgen Klopp dan Arsene Wenger seolah ditakdirkan menjadi musuh bebuyutan dalam beberapa musim terakhir. Total, keduanya sudah berjibaku sebanyak enam kali.
Namun, pertemuan keduanya terjadi di Liga Champions ketika Klopp masih menukangi Borussia Dortmund. Yakni, pada fase grup musim 2011, 2013 dan 2014 silam.
Hasilnya, Wenger ternyata lebih mentereng. Pria Prancis tersebut berhasil tiga kali mempermalukan Klopp. Sedangkan satu pertandingan lainnya berakhir tanpa pemenang.
Arsenal juga sukses memasukkan tujuh gol. Sedangkan anak asuh Klopp hanya bisa melesakkan enam gol. Klopp pun tak sungkan memuji kehebatan mantan nakhoda AS Monaco itu.
“Dia adalah pelatih papan atas. Dia juga merupakan salah satu pelatih terbaik di dunia. Wenger merupakan maniak sepakbola,” terang Klopp di laman Sky Sports. (jos/jpnn)
LIVERPOOL – Jurgen Klopp dan Arsene Wenger seolah ditakdirkan menjadi musuh bebuyutan dalam beberapa musim terakhir. Total, keduanya sudah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cedera Lagi, Neymar Dicoret dari Skuad Timnas Brasil
- Bermain Moncer-Cetak 35 Poin, Megawati Hangestri Pertiwi Mengaku Belum Maksimal
- Pramono Anung Berupaya Menjadikan Jakarta Kota Ramah Pelari Maraton Dunia
- Andakara Prastawa dan Rifda Irfanaluthfi Cari Solusi Terbaik dalam Penanganan Cedera
- Tanpa Zheng/Huang, Ganda Campuran China di All England Tetap Mengerikan
- Tembus Semifinal All England 2025, Sabar/Reza Buka Asa Lanjutkan Dominasi Ganda Putra