Ini Salah Satu Resep Jokowi Atasi Loyonya Rupiah
jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo punya resep mengatasi melemahnya nilai tukar rupiah, yang sudah menembus angka Rp 14.000 per dolar AS, sejak Senin (24/8) kemarin.
Di akun twitternya @jokowi, RI 1 juga mengakui kondisi nilai tukar rupiah saat ini sudah di luar kebiasaan. "Pelemahan Rupiah sudah diluar kebiasaan. Kemarin saya ajak dunia usaha bersama pemerintah lakukan terobosan,” kata Jokowi.
Ya, Senin kemarin, secara khusus Jokowi mengundang sejumlah pengusaha ke Istana Kepresidenan, di Bogor. Di sana, suami Iriana ini mengimbau pengusaha aktif mengajak semua lapisan bahu-membahu mengatasi pelemahan nilai mata uang bangsa ini.
“Ayo bahu membahu atasi pelemahan rupiah dengan cara beli produk lokal,” tulis Jokowi. (adk/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo punya resep mengatasi melemahnya nilai tukar rupiah, yang sudah menembus angka Rp 14.000 per dolar AS, sejak Senin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lewat Diaspora Loan, BNI Biayai Renovasi Restoran Indonesia di Hong Kong
- Kadin Apresiasi Kebijakan Tarif PPN 12% Hanya untuk Barang dan Jasa Mewah
- Mantap! Produk Perikanan dari Ambon Makin jadi Primadona di Pasar Internasional
- Warga Menolak Penutupan Stasiun Karet: Jangan Mempersulit
- Ini Penyebab Stasiun Karet Akan Ditutup Pemerintah
- Pemerintah Bakal Sediakan Rp 20 Triliun untuk UMKM hingga PMI