Ini Saran Fadli Zon ke Jokowi soal Polemik Kapolri

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon mengingatkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk konsisten dengan putusan pengadilan atas gugatan praperadilan yang diajukan calon Kapolri, Komjen Budi Gunawan terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Alasannya, kini sudah tidak ada lagi yang ditunggu presiden selain melantik Budi Gunawan sebagai Kapolri.
"Presiden Jokowi harus melantik Budi Gunawan sebagai Kapolri dengan segera. Hasil praperadilan yang dinantikan Jokowi sudah keluar. Sehingga tidak ada yang perlu ditunggu lagi oleh Jokowi untuk melantik Budi Gunawan sebagai Kapolri," kata Fadli melalui layanan BlackBerry Messenger ke JPNN, Senin (16/2) malam.
Politikus Gerindra itu menambahkan, gugatan praperadilan Budi Gunawan sudah dikabulkan pengadilan. Dengan demikian, status tersangka korupsi yang disandang Budi Gunawan sudah dinyatakan tidak sah.
Selain itu Fadli juga mengharapkan putusan praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan yang dijatuhkan hakim Sarpin Rizaldi itu dapat menjadi titik akhir atas masalah penundaan pelantikan Kapolri. Menurut Fadli, semua pihak harus menghormati putusan praperadilan itu, termasuk KPK dan Polri yang tengah berseteru.
“Apapun putusannya setiap pihak yang berkonflik harus menghormatinya. Oleh karenanya, keputusan yang telah ditetapkan juga harus dijalankan dengan baik," ujarnya.(ara/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon mengingatkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk konsisten dengan putusan pengadilan atas gugatan praperadilan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus