Ini Starting Eleven Belanda Versus Argentina

jpnn.com - SAO PAULO - Satu tiket sisa final Piala Dunia 2014 bakal diperebutkan Belanda kontra Argentina di Arena de Sao Paulo, Sao Paulo, Kamis (10/7) dini hari. Pemenangnya, sudah ditunggu Jerman di final.
Dalam laga yang bakal digelar sesaat lagi, Belanda lebih diunggulkan menyusul performa yang stabil sejak fase grup.
Dalam starting line up yang dipercaya Louis Van Gaal untuk laga ini, tak ada nama pahlawan kemenangan Belanda dalam babak adu penalti di 8 Besar, kiper Tim Krul. Van Gaal masih mempercayakan sosok di bawah mistar kepada Jasper Cillessen.
Sementara Arjen Robben, Robin Van Persie dan Wesley Sneijder dalam kondisi fit.
Dari kubu Argentina, pelatih Alejandro Sabella belum menurunkan Sergio Aguero sebagai starternya. Di lini depan, selain Lionel Messi dan Gonzalo Higuain, Tim Tango bertumpu pada Ezequiel Lavezzi.
Duel ini akan dipimpin Wasit asal Turki, Cuneyt Cakir yang dibantu dua asisten juga dari Turki, Bahattin Duran dan Tarik Ongun. (adk/jpnn)
Berikut Line Up Pemain:
Belanda:
Cillessen, Vlaar, De Vrij, Martins Indi, Blind, De Jong, Van Persie (c), Sneijder, Robben, Kuyt, Wijnaldum
SAO PAULO - Satu tiket sisa final Piala Dunia 2014 bakal diperebutkan Belanda kontra Argentina di Arena de Sao Paulo, Sao Paulo, Kamis (10/7) dini
- Hasil Undian 16 Besar Liga Champions: Harapan Kylian Mbappe Terwujud
- Ada Dukungan Jokowi, Persis Gagal Kalahkan 10 Pemain Semen Padang
- Rano Karno: Saya dan Gubernur Memerintahkan Agar JIS Menjadi Kandang Persija
- JIS Resmi jadi Kandang Persija Jakarta
- Pelatih Persib Bojan Hodak Beberkan Sisi Bahaya Madura United
- Dapat Motor Terbaik, Marc Marquez Siap Juara MotoGP 2025?