Ini Statistik Indonesia Saat Hadapi Kirgistan

jpnn.com - JAKARTA - Timnas Indonesia layak menang telak 4-0 pada laga ujicoba melawan Kirgistan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Jumat (11/1) malam. Hal itu jelas tergambar pada statistik pertandingan yang dilansir oleh Labbola.
Dari jumlah passing, Indonesia melancarkan 609 kali yang 524 kali di antaranya berhasil. Dengan demikian persentase passing akurat mencapai 86 persen.
Indonesia juga melancarkan 15 kali percobaan tendangan ke gawang. Delapan di antaranya mengarah ke gawang Kirgistan, lima kali meleset dan dua lainnya berhasil diblok.
Dari 15 kali percobaan ini, Indonesia hanya berhasil mencetak empat gol. Masing-masing lewat Zulham Zamrun (27', 38'), Titus Bonai (66') dan Ahmad Jufriyanto (80').
Pemain-pemain Indonesia melakukan 25 kali tackle yang 13 di antaranya berhasil atau 52 persen. Sementara jumlah sundulan mencapai 34 kali, 27 kali berhasil atau 79 persen. (abu/jpnn)
JAKARTA - Timnas Indonesia layak menang telak 4-0 pada laga ujicoba melawan Kirgistan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Final Four Proliga 2025: Waspada, Tim Kepolisian RI Langsung Tancap Gas
- Bintang Voli Amerika Serikat Terkesan dengan Atmosfer Final Four Proliga 2025
- Taklukkan Lyon, MU Melaju ke Semifinal Liga Europa
- Dewa United Mendekat dan Bali United Krisis, Persib Waspada
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal