Ini Syarat Utama Industri Keuangan Bisa Unggul

jpnn.com - JAKARTA- Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D. Hadad mengatakan, untuk merealisasikan industri keuangan kuat butuh dukungan berbagai lapisan.
Terutama kepercayaan masyarakat terhadap industri keuangan. Trust dari masyarakat merupakan faktor penting dan krusial untuk menyulap industri keuangan berdaya saing unggul.
”Banyak hal bisa dilakukan. Tentu, berdasar dan sesuai peran masing-masing, termasuk industri keuangan sendiri,” tutur Muliaman.
Kondisi perekonomian dinamis bukan berarti bebas lepas dari goncangan. Krisis tidak mengenal waktu dan bisa datang tanpa pemberitahuan. Nah, dalam kondisi semacam itu, kepercayaan masyarakat menjadi signifikan dan memenuhi momentum.
”Membangun industri harus memiliki kepercayaan. Kami ingin industri keuangan tidak hanya well managed namun juga well capitalized,” imbuhnya.
Selanjutnya, sambung Muliaman, industri keuangan Indonesia dapat menjadi industri keuangan berbasis kepercayaan. Itu karena Indonesia telah berpengalaman dalam mengatasi permasalahan di dunia ekonomi.
”Dengan pengalaman pernah berdarah-darah berjuang keluar dari krisis, kami optimistis industri keuangan domestik bakal menjelma sebagai industri berbasis trust,” ucapnya. (far/jos/jpnn)
JAKARTA- Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D. Hadad mengatakan, untuk merealisasikan industri keuangan kuat butuh dukungan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi
- Soal Penutupan Sementara Padma Hotel Bandung, Ini Penjelasan Manajemen
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja
- Setelah Stabil, Harga Emas Antam Hari Ini 21 April 2025 Naik Lagi