Ini Tampang Pemerkosa ABG di Karangasem

jpnn.com, KARANGASEM - Aparat Polres Karangasem, Bali, menangkap Kadek KY, 21, pelaku pemerkosaan anak baru gede (ABG) berinisial PS, 16. Pelaku ditangkap di rumahnya pada Sabtu (26/10) malam.
“Ya, pelaku sudah kami tangkap dan kami langsung tahan per Minggu hari ini,” ujar Kasatreskrim Polres Karangasem AKP Losa Lusiano Araujo, Minggu (27/10) sore.
Menurut Losa, penangkapan dan penahanan pelaku sudah memenuhi unsur. Pelaku juga sudah mengakui perbuatannya memerkosa korban.
Sebelumnya, PS mengaku diperkosa Kadek KY, teman chatting, Rabu sore (23/10) lalu. Tragisnya lagi, kasus pemerkosaan ini dilakukan di rumah kakek korban.
Mendengar kejadian yang menimpa anaknya, ayah korban yang sedang bekerja di luar negeri meminta pihak keluarga melaporkan kasus ini ke Polres Karangasem, pada Jumat (25/10).
Korban didampingi oleh Organisasi Bantuan Hukum (OBH) Kelompok Peduli Perempuan dan Anak (KPPA) Bali Ni Nyoman Suparni.
“Ya kami yang dimintai bantuan untuk mendampingi korban dan juga bersama sama melaporkan kasus ini,” ujar Suparni di Polres Karangasem. (rb/tra/mus/JPR)
PS diperkosa Kadek KY, teman chatting-nya pada Rabu sore (23/10) lalu yang terjadi di rumah kakek korban.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Zenal Abidin Kecam Ulah Paman Perkosa 2 Keponakan di Bogor
- Polda Jabar: Tes Psikologi Dokter Priguna Tak Akan Meringankan Hukuman
- Polda Jabar Dalami 2 Laporan Baru soal Dokter Cabul Priguna Anugerah
- Pengakuan Dokter Priguna Pelaku Pemerkosaan di RSHS Bandung