Ini Tandanya Orang Kecanduan Seks
jpnn.com - KEGIATAN seks memang salah satu kebutuhan manusia. Meski kebutuhan, kegiatan seks haruslah disalurkan dengan cara yang benar sesuai dengan aturan agama, norma, dan nilai kesehatan. Namun bagi beberapa orang, aktivitas seks bisa menjadi candu, yakni ketika hasrat seksualnya begitu kuat sehingga sulit dikontrol.
Kecanduan seks adalah ketika hasrat seks meningkat dan berubah menjadi obsesi pada seks. Obsesi pada seks ini bisa mengarah pada masalah yang berkaitan dengan hubungan kerja dan juga interaksi sosial. Mengingat kecanduan seks termasuk masalah kesehatan mental, maka Anda perlu mewaspadainya dan harus mengobatinya dengan segera.
"Kecanduan seks adalah kebutuhan kompulsif untuk melakukan tindakan seksual guna mendapatkan pemenuhan. Ini serupa dengan perokok yang mendapatkan pemenuhan dari merokok cerutu," kata psikiater di Breach Candy Hospital, Mumbai, Dr Vihang Vahia, seperti dilansir laman Health Me Up, Selasa (14/1).
Karena ada dorongan seksual yang begitu kuat dan mendesak, maka pecandu seks akan mencari banyak pasangan. Bahkan demi memenuhi hasrat seksualnya, ada yang kemudian melakukan hubungan seksual dengan anak-anak, hewan, dan benda mati. Karena kegiatan seks sudah melekat benar dalam pikirannya, maka kecanduan seks dapat mendorong penderitanya untuk sering melakukan masturbasi atau melihat pornografi kapan saja dan di mana saja.
Berikut ini tanda-tanda seseorang mengalami kecanduan seksual:
1. Memiliki rahasia kehidupan seks
Jika seseorang mulai selingkuh, dan kemudian memiliki dua atau lebih kehidupan percintaan, bisa jadi dia sudah kecanduan seks. Ketika bersama pasangan yang sah, dia memiliki kehidupan yang normal. Namun dengan pasangan rahasianya, secara sembunyi-sembunyi dia akan mendatangi kelab malam yang menyajikan penari telanjang atau sembunyi-sembunyi saat menonton konten bermuatan pornografi.
2. Masturbasi kompulsif
KEGIATAN seks memang salah satu kebutuhan manusia. Meski kebutuhan, kegiatan seks haruslah disalurkan dengan cara yang benar sesuai dengan aturan
- 2 Koleksi Panel Dinding Rumah Bergaya Alami Diluncurkan
- Jutaan Ton Sampah Plastik Cemari Lingkungan, Kondisi TPA Mengkhawatirkan
- Hadirkan Kesegaran Sehat, Healthy Drink Pikat Pengunjung BFA Surabaya
- Kata Pakar soal BPA pada Galon Polikarbonat, Mitos atau Fakta?
- Majukan Brand Lokal Indonesia Melalui Panggung Hybrid Fashion Show
- Herbalife Kampanyekan Pentingnya Asupan Protein, Dorong Hidup Sehat