Ini Tanggapan Kapolri soal Keluhan Susi Pudjiastuti

jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Sutarman merespon keluhan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, soal kasus illegal fishing. Sebelumnya, Susi sempat mengkritik bahwa illegal fishing ini salah satu penyebabnya adalah kurang maksimalnya pengawasan Polri dan TNI di perairan Indonesia.
"Kemampuan kapal Polri memang tidak mampu melakukan pengawasan di zona ekonomi. Kapal kita ini kan kecil-kecil di daerah pantai. Begitu masuk zona ekonomi eksklusif, kapal kita nggak mampu karena kecil," ujar Kapolri di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa, (18/11).
Kapolri menyatakan untuk pengawasan di zona ekonomi, seharusnya dilakukan TNI Angkatan Laut. Pasalnya, kapal-kapal TNI AL lebih banyak memiliki kekuatan dan kemampuan dibanding kapal Polri yang berukuran kecil. "Kapal kita kecil. Untuk tangani illegal fishing yang di tengah sana ya mana mampu," sambung Kapolri.
Saat ini, kata Kapolri, jumlah kapal yang dimiliki Polri sebanyak 700 kapal. "Tetapi itu hanya untuk pengamanan masyarakat di sekitar pantai saja," tandasnya. (flo/jpnn)
JAKARTA - Kapolri Jenderal Sutarman merespon keluhan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, soal kasus illegal fishing. Sebelumnya, Susi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waka MPR Dukung Keterlibatan Aktif Penyandang Disabilitas dalam Pembangunan Ditingkatkan
- Minimalkan Antrean di Stasiun Gambir, PT KAI Sediakan Layanan Daftar Face Recognition
- Uskup Emeritus Mgr Petrus Turang Wafat, Senator Paul Liyanto: Sosok Bapak Bagi Semua Umat Lintas Agama
- Ajudan Kapolri Pukul Kepala Pewarta Foto di Semarang, Lalu Keluarkan Ancaman Begini
- Dukung Swasembada Pangan, Pemkab Mukomuko Merehabilitasi 110 Jaringan Irigasi
- Info Terbaru dari BKN soal NIP PPPK & CPNS 2024, Keren