Ini Tanggapan Pelatih Cile Usai Menang Kontroversial Atas Bolivia
jpnn.com - FOXBOROUGH - Pelatih Cile, Juan Antonio Pizzi, mengatakan bahwa timnya layak meraih kemenangan atas Bolivia pada Sabtu (11/6) pagi WIB. Meski, tiga poin itu diraih dengan penalti kontroversial menit terakhir.
Seperti diketahui, Cile mendapat penalti beberapa detik jelang laga berakhir. Lengan atas Luis Gutierrez dianggap terkena bola di area terlarang. Dalam tayangan ulang memang bola mengenai lengannya, tapi dalam keadaan tidak aktif karena ditempatkan di belakang.
Putusan wasit memicu protes dari para pemain Bolivia. Tapi, putusan tetap putusan dan Vidal berhasil mencetak gol kedua lewat titik putih sekaligus membawa Cile menang 2-1.
Terlepas dari penalti kontrovesial tersebut, Pizzi menyebut Cile memang pantas menang. Dia pun enggan berbicara terlalu banyak tentang penalti pada menit akhir tersebut. Pizzi hanya menilai timnya bermain bagus dan kemenangan layak didapat.
"Kami tampil untuk menang dan kami mendapatkannya. Secara permainan, kami mampu mengontrol pertandingan dan memiliki semua hal untuk bisa menang. Kami tampil lebih baik dan menciptakan banyak peluang," sebut Pizi seperti dilansir Soccerway.
Terkait peluang ke perempat final, Pizzi yakin timnya bisa melakukannya. Dia mengakui Panama akan menyulitkan pada laga tetrakhir fase grup. Tapi, menurutnya Cile akan bisa mengatasi perlawanan Panama. (epr/JPNN)
FOXBOROUGH - Pelatih Cile, Juan Antonio Pizzi, mengatakan bahwa timnya layak meraih kemenangan atas Bolivia pada Sabtu (11/6) pagi WIB. Meski, tiga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Patrick Kluivert jadi Pelatih Timnas Indonesia, Bung Kus Berkomentar Begini
- Raih Hasil Apik di Laga Uji Coba, Kesatria Bengawan Solo Percaya Diri Menatap IBL 2025
- Diragukan Bisa Bersaing Raih Gelar di IBL 2025, Satria Muda Siap Beri Pembuktian
- Tim Aprilia MotoGP Memperpanjang Kontrak Lorenzo Savadori
- Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Sebut Shin Tae Yong
- Malaysia Open 2025: Penakluk Jojo Memukul Lapangan Sampai 3 Kali