Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK

jpnn.com, YOGYAKARTA - Bea Cukai terus berupaya mengenalkan peran dan fungsinya kepada masyarakat, khususnya kepada generasi muda.
Generasi muda dinilai memiliki peran besar untuk menyebarluaskan informasi kebijakan pemerintah dan mendukung pelaksanaan kebijakan tersebut di tengah masyarakat.
Salah satu kegiatan yang baru-baru ini digelar adalah kunjungan industri pelajar SMKS 1 NU Kedungpring Lamongan ke Kantor Bea Cukai Yogyakarta pada Selasa (15/4).
Sebanyak 30 siswa beserta guru pendamping dari SMKS 1 NU Kedungpring Lamongan hadir dalam kegiatan tersebut untuk memperluas wawasan mereka mengenai tugas dan fungsi Bea Cukai.
Dalam kesempatan tersebut, para siswa dijelaskan tetang peran strategis Bea Cukai dalam perekonomian negara, di antaranya sebagai industrial assistance dan trade facilitator, community protector, serta revenue collector.
Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Budi Prasetiyo menyampaikan pihaknya berharap para siswa makin memahami peran dan fungsi Bea Cukai, sehingga dapat terhindar dari modus penipuan mengatasnamakan instansinya.
"Kami juga berharap para siswa dapat menjadi agen informasi yang menyampaikan pengetahuan ini kepada lingkungan sekitarnya,” ujar Budi Prasetiyo dalam keterangannya, Senin (21/4).
Bea Cukai juga mengedukasi para siswa taman kanak-kanak (TK) tentang kepabeanan dan cukai.
Bea Cukai terus berupaya mengenalkan peran dan fungsinya kepada murid TK hingga SMK, ternyata ini tujuannya
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Sinarmas Investama Ajak Generasi Muda Melek Investasi Digital
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Lion Parcel Perkenalkan Virtual CEO Pertama di RI, Strategi Baru Jangkau Generasi Muda
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee