Ini Venue Asian Games Yang akan Dibangun di Jakarta
jpnn.com - JAKARTA- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi telah lapor kepada Presiden Olympic Council of Asia (OCA), Seikh Ahmed Al-Fahad Al-Ahmed Al-Sabah bahwa hanya bisa membangun dua venue untuk Asian Games 2018.
"Sebisa mungkin kita akan memanfaatkan venue yang sudah ada, jadi tidak perlu membangun venue baru," kata Imam, Jumat (18/9).
Untuk venue baru yang dibangun adalah velodrome untuk balap sepeda di Rawamangun dan stadion Aquatic di komplek Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
"Tadi kami sudah mendapatkan dukungan dari Komisi X agar aquatic medapatkan perhatian di 2016. Artinya kami tidak akan kesulitan untuk melanjutkan persiapan itu untuk Asian Games 2018," ucap Imam Optimistis.
Di Asian Games 2018 nanti, ada dua kota yang akan jadi host, Jakarta dan Palembang. Untuk cabor-cabor utama, bakal terpusat di Jakarta dan sekitarnya. sementara, cabor pendukung akan ditempatkan di Palembang. (dkk/jpnn)
JAKARTA- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi telah lapor kepada Presiden Olympic Council of Asia (OCA), Seikh Ahmed Al-Fahad Al-Ahmed
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Target Patrick Kluivert di Timnas Indonesia Bukan Hanya Lulus Piala Dunia 2026
- Krisis Lini Tengah, Persib Datangkan Amunisi Anyar dari Persik
- Liga Italia: AC Milan Menang 2-1 Atas Como, Pulisic Cedera Lagi
- Pukul Borneo FC, Semen Padang Dapat Bonus Rp 300 Juta
- Nottingham Forest vs Liverpool: The Reds Gagal Bawa Pulang Poin Penuh
- Blak-blakan, Bojan Hodak Ungkap Alasan Persib Meminjam Ahmad Agung dari Persik